KITA DAN SENJA DI KALA ITU
Rona jingga membuai dilangit sore
Di iringi alunan angin yang lembut
Membuat ku termenung akan suatu hal
Dahulu kita dan senja bagai ikatan sejati
Selalu merangkai cerita yang indah...
Tapi kini...
Kau bagai cahaya malam
Yang redup hanya tuk menyimpan luka
Aku terbuai dengan janji manis mu
Yang seakan akan mengikat diriku
Katanya...
Kau akan menjadi gemerlap
Saat ku di rundung masalah
Tapi kinii kau bagai langit senja
Hilang begitu cepat dengan seribu alasan
Senja tak lagi menarik
Tanpa hadirmu
Senja tak lagi spesial bagiku
Saat kau hilang di samping ku...
Terkadang
Aku rindu masa kita dan senja
Yang membuat puingan kenangan
Tapi kini hanya menjadi sejuta cerita dalam hidupku
Matahari terbenam...
Manandakan malam yang sudah tiba...
Kini aku akan pergi dari rajutan cerita antara kita dan senja
Rintik tangisan ku
Hanya sebagai jejak Antara kita
0 Komentar:
Posting Komentar