Mading Digital

NESAMA

Jalan Tak Berujung

 Jalan Tak Berujung 

Karya: Naida Alfaujiah
Kelas: 7J


Di sebuah kota kecil ,hiduplah Dika ,seorang pemuda penuh semangat .sejak kecil ,Dika bercita -cita untuk melanjutkan pendidikan tinggi .Sayangnya ,kondisi ekonomi keluarganya sangat terbatas .Ayahnya hanya seorang tukang kayu ,sementara ibunya menjual kue di pasar .

Meskipun begitu  ,Dika tidak ingin menyerah .Ia selalu belajar dengan rajin dan menghabiskan waktu di perpustkaan umum .Teman -temannya seringkali meragukan mimpinya,trutama ketika ia gagal dalam ujian seleksi masuk perguruan tinggi ."Mungkin ini bukan untukmu ," kata mereka.

Namun ,Dika ingat nasihat neneknya :"Gagal itu hanya koma bukan titik.itu tanda untuk berusaha lebih keras ".Dengan tekad baru ,ia melanjutkan perjuangannya".Dengan tekad baru,ia melanjutkan perjuangannya .Ia mencari informasi tentang beasiswa dan mendaftar ke berbagai lembanga pendidikan 

Setelah beberapa bulan berjuang ,Dika akhirnya diterima di sebuah universitas swasta dengan beasiswa.Ia merasa langkahnya mulai tepat ,meski perjalanan tidak selalu mulus .Tugas kuliah yang menumpuk dan tekanan dari teman-teman membuatnya kadang merasa overwhelmd.

Suatu ketika ,Dika mendapat nilai rendah pada ujian penting.Hatinya kembali hancur ,dan rasa putus asa mulai mendekat .Namun,ia mengingat kata -kata neneknya ."ini hanya koma",bisikan pada diri sendiri .

Dika kemudian bangkit Ia mengatur jadwal belajar yang lebih baik dan meminta bantuan dosennya .Dengan kerja keras dan ketekunan ,ia tidak hanya memeperbaiki nialinya ,tetapi juga meraih prestasi yang membanggakan .

Setlah lulus dengan predikat cum laude ,Dika bekerja sebagai  guru di sekoalah desa .Ia ingin memberikan inspirasi bagi anak -anak yang memiliki impian seperti dirinya .Di kelas ,ia selalu mengingatkan murid - muridnya bahwa gagal bukanlah akhir ,melainkan bagian dari perjalanan .

"Ketika kalian jatuh ,ingatlah bahwa itu hanya koma.Bangkitlah dan lanjutkan perjalananmu",kata Dika semangat.Dengan itu,ia berharap bisa menanamkan semangat tidak menyerah pada pendidikan dalam hati setiap muridnya .

Kini,Dika menjadi teladan di desa ,membuktikan bahwa dengan usaha dan tekad ,pendidikan adalah jalan untuk meraih impian ,meski harus melewati banyak koma di sepanjang jalan.

_Bercita-cita lah setinggi langit jangan takut jatuh,bila kamu jatuh kamu akan jatuh  di atas bintang - bintang

_Ir.Soekarno

1 Komentar: