Salah satu karya Bapak Kepala SMPN 1 Malangbong Bapak Jajang Aa Rahmat, S.Pd., M.M.Pd yang sangat luar biasa, selain sebagai penyanyi beliau juga seorang pencipta lagu, beliau bisa dijadikan inspirasi buat generasi penerus bangsa untuk melestarikan budaya daerah sunda.

Profil Wawang Santika Agustini, S. Pd
Wawang
Santika Agustini lahir di Malangbong, Garut, Jawa Barat. Menyelesaikan
pendidikan SD hingga SMU di Malangbong, Garut, dan menempuh Pendidikan S1 di
Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta. Ia sudah bekerja sebagai guru Bahasa
Inggris selama 18 tahun. Selain berprofesi menjadi seorag guru, ia juga adalah writerpreneur. Ia telah menulis beberapa buku solo, duet, maupun
antologi. Dua buku solonya bisa dibaca secara gratis di aplikasi Ipusnas, yang
berupa kumpulan cerpen dan Novel Teenlit dengan judul Tetaplah Bintang.
- Karya-karya yang telah ditulisnya adalah:Ebook JUARA US Bahasa Inggris SMP (penerbit Tiga Serangkai, 2023).
- 23 Bilingual World Children’s Stories (dalam proses terbit di penerbit Cklik).
- Buku Bahasa Inggris SD Kelas 1 dan 2 (dalam proses terbit di penerbit Balai Pustaka).
- Buku Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila untuk Kelas VI (CV Arya Duta, 2023)
- LKS Bahasa Inggris kelas V semester 1 (CV Arya Duta, 2023
- JOSS! 100% Lolos UTBK SBMPTN SOSHUM 2023 (Antologi). Penerbit: Bentang Pustaka, 2022.
- JOSS! 100% Lolos UTBK SBMPTN SAINTEK 2023 (Antologi). Penerbit: Bentang Pustaka, 2022.
- Snackbook Naskah Ditolak? Never Give Up (Pastel Book, 2022)
- LKS Bahasa Inggris kelas VII untuk semester 2 (CV Arya Duta, 2022)
- LKS Bahasa Inggris kelas VII untuk semester 1 (CV Arya Duta, 2022).
- BUKU TEKS PJOK, kelas VII (Bina Pustaka 2022, sebagai salah satu Ghost Writer)
- LKS Informatika kelas V untuk semester 1 (CV Arya Duta 2021)
- Salah satu tim Penulis Best Practice SMP Terbuka dengan judul Merajut Asa Bersama Program Menjahit SMP Terbuka Malangbong, Kemendikbud, Direktorat Pembinaan SMP (Desember 2020).
- Novel Teenlit Tetaplah Bintang (CV Garuda Mas Sejahtera 2018)
- Kumpulan Cerpen (CV Garuda Mas Sejahtera 2018)
Dan puluhan antologi yang terbit secara
indie ataupun mayor.
Karya-karya yang sangat luar biasa dari Ibu guru yang satu ini, sudah sepantasnya dijadikan inspirasi oleh siswa/siswi di SMPN 1 Malangbong khususnya dan umumnya dijadikan inspirasi oleh anak-anak muda generasi penerus bangsa.
Everlasting Of Seni Jati Sunda
Guru PJOK yang satu ini luar biasa yaitu Bapak Taufik Ardhi Wirawan, beliau adalah seorang atlet petanque dengan puluhan medali yang sudah diraihnya. Olahraga petanque adalah suatu bentuk permainan boules yang tujuannya melempar bola besi sedekat mungkin dengan bola kayu yang disebut cochonnet/jack/boka dan kaki harus berada di lingkaran kecil. Olahraga ini awalnya merupakan permainan tradisional dari negara Perancis yang merupakan pengembangan dari permainan Yunani Kuno pada abad ke-16SM, versi modern dari permainan pentaque diperkenalkan oleh Jules Boule Lenoir pada tahun 1907 di kota La Ciotat, Provence di selatan Perancis.
Berikut kejuaraan-kejuaraan yang diraih oleh Bapak Taufik Ardhi Wirawan yang bisa dijadikan motivasi dan inspirasi untuk siswa/siswi SMPN 1 Malangbong khususnya dan umumnya untuk generasi penerus bangsa.
- Juara 3 Liga Petanque Solo 5-9 Maret 2018
- Juara 3 Kejuaraan Nasional mahasiswa Aceh 23 September 2018
- Juara 3 Kejuaraan terbuka nasional Cimahi 23-24 Februari 2019
- Juara 2 Invitasi mahasiswa UNJ jakarta 15-17 Maret 2019
- Juara2 Kejuaraan Nasional Jawa Timur 20-21 April 2019
- Juara 3 Pra PON Jakarta 26-31 Agustus 2019
- Juara 1 POMNAS mahasiswa Jakarta 19 September 2019
- Juara 1 Kejuaraan Nasional UNESA Jatim 15-17 2019
- Juara 3 Open Turnamen Sragen 23 Desember 2020
- Juara 2 Kejurnas Tabanan Bali 27-29 desember 2019
- Juara 2 Open turnamen UNES Semarang tahun 2020
- Juara 2 Kejuaraan Provinsi jawa tengah 2020
- Juara 2 Pra Porprov Jepara, Jateng 2022
- Juara 2 Open Turnamen Pangandaran 2023
Ibu guru cantik ini ternyata punya bakat di bidang seni yang luar biasa.
Puisi yang dibawakan penuh penghayatan oleh Ibu Kristina Sukmawati, S. Pd. I berjudul CINTA karya Chairil Anwar.